Sebelum Beli Kenalan Dulu Dengan Bahan Jet Black

 Bahan Jet Black

Hal pertama yang selalu Anda ingin ketahui mengenai pakaian tentu saja adalah bahan kain dari pakaian tersebut. Makin bagus bahannya tentu pakaian tersebut juga akan makin berkualitas dan tahan lama. Pengetahuan mengenai bahan kain sangatlah penting bagi Anda yang ingin membuat pakaian kustom maupun membeli pakaian baru. Bahan jet black adalah salah satu jenis bahan kain satu ini memiliki pesona yang unik.

Anda hanya bisa mendapatkan satu saja pilihan warna dari kain jet black. Anda pastinya sudah bisa menebak warna apakah yang bisa Anda dapatkan dari jet black, kan?

Yup, benar kain jet black hanya tersedia warna hitam saja. Anda mungkin berpikir bahwa bahan kain satu ini akan terasa panas dan tidak nyaman. Silakan simak ulasan di bawah ini untuk membuktikan seperti apa bahan kain jet black yang sebenarnya.

Apa itu Bahan Jetblack?

 Bahan Jet Black

Kain jet black merupakan salah satu jenis dari kain wolfis. Jadi, jet black bukanlah kain baru tetapi bagian dari kain lain dan dalam hal ini adalah kain wolfis. Mengenai karakteristik kainnya tentu saja akan mirip dengan kain wolfis.

Sebenarnya nama jet black sendiri mengacu pada salah satu nama warna Pantone. Warna ini merupakan warna hitam dengan tingkat kehitaman yang diperoleh dari sekali celup warna hitam normal. Jadi, pada dasarnya pun tidak ada yang spesial dari nama jet black itu sendiri.

Meski demikian warna hitam merupakan salah satu warna yang tergolong wajib untuk orang miliki. Paling tidak seseorang pasti akan memiliki satu pakaian berwarna hitam. Entah itu untuk memenuhi kebutuhan berpakaian formal atau untuk variasi dengan produk lain. Bahan jet black dengan warna hitamnya ini tentu menjadi salah satu pakaian andalan bila kehabisan ide mix and match.

Ciri-Ciri Dan Karakteristik Bahan Jetblack

Agar lebih mudah mengenali kain jet black, tentu saja Anda harus tahu ciri-ciri kain dan karakteristik dari bahan kain jet black tersebut. Hal ini penting karena tidak semua kain berwarna hitam merupakan kain jet black meski nama jet black sebenarnya adalah nama dari sebuah warna.

Berikut ini adalah ciri-ciri dan karakteristik yang bisa Anda jadikan panduan ketika membedakan kain jet black dengan jenis kain lainnya.

Kain Jet Black Teksturnya Lembut

Jenis kain yang satu ini memiliki jalinan benang yang halus sehingga bisa memberikan tekstur lembut bila Anda sentuh. Karena serat-serat lembut ini pula, bahan jet black tidak mudah kusut. Anda tidak perlu repot-repot menyetrika kain jet black setiap saat agar bisa tampil menarik.

Kain Jet Black Cenderung Tebal Tetapi Sejuk

Kain wolfis jet black ini cukup tebal sehingga cocok untuk pembuatan berbagai jenis pakaian. Sebagian besar orang mungkin mengira bahwa pakaian berbahan hitam akan menyebabkan rasa tidak nyaman karena panas di kulit. Terlebih bila cuaca sedang panas dan matahari sedang terik-teriknya, menggunakan pakaian berwarna hitam tentu akan sangat menyiksa.

Namun, ini berbeda dengan jenis kain jet black karena kain ini tidak akan membuat Anda tersiksa oleh panas. Kain ini tetap sejuk dan dingin di kulot walau Anda gunakan panas-panasan. Jet black juga mampu menyerap keringat dengan baik sehingga penggunanya tidak akan merasa risih karena badannya basah oleh keringat.

Kain Jet Black Hanya Ada Warna Hitam Saja

Ciri khas dari kain jet black yang akan Anda ingat dengan mudah adalah hanya adanya satu warna saja di pilihan kain tersebut. Bila Anda mendapati ada yang menawarkan kain jenis jet black namun berwarna selain hitam, kemungkinan besar itu bukan jet black yang sebenarnya.

Bahan jet black memang hanya menyediakan pilihan warna hitam saja untuk calon pelanggannya. Akan tetapi, warna hitam tersebut mampu memberikan kesan elegan dan mencolok. Anda bisa tampil percaya diri menggunakan pakaian warna hitam dari jenis kain jet black ini.

Beragamnya jenis kain yang tersedia, membuat pilihan produsen ataupun konsumen semakin beragam. Bahan jet black adalah salah satu pilihan kain yang dapat dipertimbangkan. Jika Anda ingin berkonsultasi seputar produksi pakaian, Anda dapat menghubungi Konveksidijogja.co.id

Kelebihan Bahan Jetblack

Bagi sebagian orang, kelebihan bahan pakaian merupakan hal yang sangat penting. Hal ini dapat mendukung hasil akhir proses penjahitan khususnya pada look pakaian nantinya. Kelebihan dari bahan kain jet black ini juga bisa Anda gunakan sebagai acuan untuk memilih desain dan jenis pakaian yang cocok menggunakan bahan kain jet black.

Berikut ini adalah beberapa kelebihan dari bahan jet black yang dapat Anda pelajari. Simak dengan baik uraian kelebihan kain berikut ini agar Anda tidak ragu lagi untuk memilih jet black sebagai bahan utama pembuatan pakaian impian Anda.

Harga Kain yang Relatif Terjangkau

Perihal harga memang tidak bisa berbohong mengenai kualitas bahan kain suatu pakaian. Namun, hal ini bukan berarti bahan kain yang murah kualitasnya tidak bagus sama sekali. Bahan kain jet black ini memiliki rentang harga relatif murah daripada bahan kain lainnya. Tentunya ada banyak sekali hal yang menjadi alasan mahal tidaknya harga dari suatu kain.

Warna dan motif merupakan dua hal yang turut menyumbang kenaikan nominal harga suatu kain. Berhubung jet black merupakan kain polos dan hanya satu warna saja, jadi produksi dari jet black ini relatif terjangkau dari jenis kain lainnya. Jangan heran bila bahan jet black harganya relatif terjangkau tetapi kualitas kainnya tak kalah bagus dari kain mahal.

Bahan kain jet black umumnya untuk membuat pakain gamis wanita. Untuk membuat gamis sendiri tentu membutuhkan kain yang cukup panjang. Sehingga, Anda tentu harus mengeluarkan uang yang begitu banyak untuk memenuhi kebutuhan kain untuk gamis idaman Anda. Harga bahan kain jet black yang relatif murah tentu saja menjadi opsi yang menarik bagi Anda. Bukan?

Mampu Memberikan Look Jatuh yang Indah

Bahan untuk pembuatan pakaian sudah pasti tidak asal pilih khususnya bila itu adalah desain khusus. Untuk mendapatkan hasil look pakaian yang sesuai, tentu saja membutuhkan peran dari bahan kainnya. Bahan kain jet black sendiri bisa jatuh dengan indah sehingga akan sangat cantik bila Anda gunakan sebagai bahan gamis.

Anda mungkin tidak bisa mendapatkan gamis dengan motif-motif cantik, tetapi Anda bisa mengkreasikan gamis jet black menggunakan desain lipatan-lipatan kain. Selain itu, Anda pun bisa memasang aksesoris pada kain jet black bila tidak terlalu suka look gamis jatuh yang polos.

Bahan Jet Black Rapat dan Tidak Menerawang

Jalinan benang di kain jet black begitu rapat dan rapi sehingga tidak menimbulkan rongga pada kainnya. Selain itu, kain jet black ini relatif tebal dan tidak transparan. Ini tentu menjadi karakteristik kain yang cocok untuk kebutuhan pakaian gamis.

Bahan jet black juga melalui proses pelapisan pada bagian dalamnya sehingga warna menjadi lebih pekat dan tidak menerawang.

Bahan Kain Jet Black Dingin

Kelebihan berikutnya yang harus Anda ketahui mengenai bahan kain jet black adalah sifatnya yang dingin. Alasan mengapa jet black ini dapat memberikan kesan dingin pada penggunanya adalah karena terbuat dari serat alami. Walau demikian tentu saja ketebalan dan jenis kain jet black juga mempengaruhi kesejukan dari kain itu sendiri.

Kekurangan Bahan Jetblack

Sekarang, mari mengetahui lebih lanjut mengenai kekurangan dari bahan kain jet black. Pengetahuan mengenai kekurangan jet black ini sama pentingnya dengan mengetahui karakteristik dan kelebihan dari jet black.

Kekurangan dari bahan kain jet black juga bisa Anda jadikan bahan pertimbangan pemilihan kain yang paling tepat untuk pakaian Anda. Berikut ini adalah kekurangan dari bahan jet black yang dapat Anda ketahui.

Hanya Tersedia Satu Warna Saja

Walaupun warna hitam merupakan jenis warna yang mudah untuk Anda padu padankan dengan warna atau motif lain, tentu akan membosankan bila Anda hanya punya satu warna saja. Untuk jenis kain seperti ini Anda pastinya berharap ada pilihan warna lain sebagai selingan, bukan?

Bahan jet black tidak cocok untuk menghadiri acara yang temanya menyenangkan atau memiliki dress code warna cerah. Anda juga akan kesulitan untuk mencari teman kain sebagai kombinasi karena keunikan kain jet black. Jadi, pakaian Anda akan menggunakan bahan kain jet black sepenuhnya tanpa tambahan kain jenis lainnya.

Di satu sisi warna ini menjadi keterbatasan bagi para penggunanya tetapi di sisi lain warna hitam ini bisa menjadi warna premium. Hal ini karena warna hitam dapat menjadi warna khas dari kain wolfis jenis jet black. Tidak ada jenis kain wolfis lainnya yang memiliki warna hitam sehitam dan seindah jenis jet black.

Harga Lebih Mahal dari Jenis Kain Wolfis yang Lain

Seperti yang Anda ketahui bahwa jenis kain jet black merupakan bagian dari kain wolfis. Kain wolfis pada dasarnya merupakan jenis kain yang terjangkau untuk kualitas kain di kelasnya. Tetapi bila Anda memilih jenis jet black, harganya akan sedikit lebih mahal.

Oleh karena itulah, hal ini menjadi salah satu kelemahan kain jet black. Selisih harga ini akibat proses pewarnaan yang lebih lama dari jenis kain wolfis pada umumnya. Namun, perbedaan harga ini bukan hanya sekadar perbedaan warna kain wolfis saja. Kualitas dari kain wolfis jet black juga lebih bagus daripada jenis wolfis pada umumnya.

Jenis-Jenis Kain Jetblack

Di atas Anda mengetahui bahwa pilihan kain jet black hanya ada satu, yaitu warna hitam saja. Hal itu bukan berarti kain jet black cuma ada satu saja karena bahan jet black ini memiliki beberapa jenis yang berbeda. Tentu saja, pilihan warnanya tetap sama dan hanya ada warna hitam saja.

Nah, berikut ini adalah beberapa jenis kain jet black beserta ulasan singkat mengenai kainnya. Simaklah dengan baik agar Anda bisa membedakan dengan baik masing-masing jenis kain jet black ini.

Jet Black Jenis Premium

 Bahan Jet Black

Bagi Anda yang ingin membuat pakaian dari kain jet black dan butuh kualitas terbaik, maka jet black premium ini bisa jadi pilihan. Bahan kain jet black premium ini kuat, mengkilap, licin, dan ringan. Karakteristik kain seperti ini tentu akan menghasilkan look pakaian yang elegan dan mewah.

Jet Black Jenis Emboss

 Bahan Jet Black

Sama seperti namanya jenis kain jet black yang satu ini memiliki tekstur emboss yang bisa Anda sentuh. Ini merupakan jenis kain jet black yang cukup mahal dan langka di Indonesia. Bila Anda ingin membuat pakaian super mewah dan unik, jet black emboss bisa jadi pilihan yang bagus.

Jet Black Lexus

Bahan Jet Black

Ini merupakan jenis bahan jet black yang diimpor dari Negara Arab. Jet black Lexus terbuat dari bahan polyester murni dan memiliki kesan jatuh yang sempurna. Jenis jet black yang satu ini cocok untuk berbagai cuaca bahkan di cuaca panas sekalipun.

Harga Bahan Jetblack

Harga kain jet black tentunya bermacam-macam karena jenis kainnya juga ada bermacam-macam. Kualitas setiap jenis kainnya menjadi alasan perbedaan harga kain jet black ini.  Untuk jenis kain jet black premium bisa Anda beli dengan harga Rp 70.000 per meternya.

Bila Anda suka dengan jet black emboss, Anda bisa mendapatkan produknya dengan harga kurang lebih Rp 60.000. Namun bila Anda berharap embossnya lebih menonjol, maka Anda mungkin perlu membeli dari luar negeri. Sedangkan untuk jet black lexus bisa Anda beli dengan harga kurang lebih Rp 40.000.

Itulah pembahasan lengkap mengenai bahan jet black yang dapat Anda ketahui. Sekarang, tentunya sudah tidak ada lagi anggapan yang salah mengenai bahan kain yang hanya tersedia dalam warna hitam ini. Silakan pikirkan dan pertimbangkan dengan baik ingin membuat pakaian seperti apa menggunakan bahan jet black.

Jika anda ingin membuat kemeja atau jasket bahan jet black  dan sedang mencari toko konveksi terpercaya, anda dapat menghubungi CS kami atau langsung mengeklik logo Whatsapp yang terletak di pojok kanan bawah. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Contact Us

WhatsApp chat